"
BKPP Pati-Halalbihalal keluarga besar BKPP Kabupaten Pati yang dihadiri Bupati Pati, Haryanto, berlangsung khidmad. Mengusung tema “Dengan Semangat Kebersamaan Kita Tingkatkan Kinerja dan Profesionalitas Pegawai”, Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 23 Juni 2018 lalu diharapkan menjadi landasan peningkatan kekompakan pegawai khususnya di lingkungan BKPP .
Seluruh karyawan BKPP beserta keluarga serta sejumlah Karyawan yang pensiun sebagai pegawai BKPP hadir di ruang komitmen BKPP Kabupaten Pati dan mengikuti rangkaian acara dengan khidmat.
Sri Mulyani, selaku ketua panitia halalbihalal menyampaikan bahwa kegiatan tersebut adalah hasil partisipasi dari semua karyawan BKPP Kabupaten Pati. ” Oleh sebab itu kami menyampaikan terima kasih yang besar kepada semua pihak yang berpartisipasi dalam acara ini,” tuturnya
Dalam kegiatan tersebut Kepala BKPP Kabupaten Pati, Jumani berpesan kepada anggota keluarga besar kabupaten pati agar memanfaatkan momen halalbihalal untuk mempererat rasa persaudaraan dan menghindari sikap saling mencela di kalangan karyawan.
’’Kita semua pasti punya kesalahan, punya kekurangan, dalam hubungan sehari hari tidak tertutup pula kemungkinan terjadinya konflik, oleh sebab itu mari saling memaafkan dan tidak saling menjelekkan satu sama lain,” Ungkapnya.
Kepala BKPP juga menegaskan pengaruh yang besar antara situasi di lingkungan keluarga dengan tingkat kinerja seorang pegawai. Jika situasi keluarga seorang pegawai cenderung tenteram maka kinerja seorang pegawai juga cenderung akan baik. Demikian Juga sebaliknya.
Bupati Pati Haryanto yang hadir di acara tersebut mengingatkan perlunya memupuk dan memelihara ikatan kekeluargaan di kalangan pegawai. Ikatan kekeluargaan itu akan menjadi solusi akan kurangnya kuantitas Pegawai di lingkungan Kabupaten Pati. Seperti kita tahu, sudah empat tahun terakhir tidak dilaksanakan seleksi CPNS, sementara tiap tahun ratusan pegawai pensiun.
”Oleh sebab itu dalam organisasi kita harus saling melengkapi saling menutupi kekurangan dan menjaga sinergi agar permasalahan kekurangan pegawai di lingkungan suatu organisasi bisa teratasi,” paparnya.
Dalam sesi tausiah, Abdul Kharis menerangkan bahwa berlalunya bulan ramadhan harus diikuti dengan peningkatan ketakwaan kita. Definisi paling sederhana dari takwa adalah ketaatan kita dalam menjalankan perintah-perintah Nya. ”Nah kita tahu salah satu perintah Nya adalah jangan bergunjing , itu artinya kita dilarang untuk saling mencela, itu ghibah namanya,” paparnya.(uhy)
"